News & Event

Kenali Manfaat Menggunakan Mobil Listrik Untuk Sehari- Hari

NEWS Apr 17th 2024, 10:08 pm

Penggunaan mobil listrik kini sudah semakin populer di berbagai negara. Hal itu seiring dengan komitmen pemerintah yang berusaha mengurangi polusi udara dari paparan asap kendaraan bermotor.

Meski mobil konvensional masih lebih unggul di beberapa sisi, tetapi mobil listrik memiliki sejumlah manfaat yang tidak dimiliki oleh mobil dengan bahan bakar minyak. Itulah yang coba ditawarkan oleh mobil masa depan ini.

Kehadiran mobil listrik di Indonesia sendiri tidak hanya berasal dari satu pabrikan saja. Sudah ada beberapa pabrikan yang menghadirkan beberapa jenis mobil listrik, lengkap dengan fitur-fiturnya yang menarik.

 

Mobil Listrik Semakin Banyak Peminatnya

Harganya yang semakin terjangkau dan mudahnya berkendara tanpa tergantung dengan bahan bakar minyak membuat banyak orang mulai beralih dari kendaraan konvensional ke kendaraan listrik.

Jika mengacu pada data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), total mobil listrik berbasis baterai atau Battery Electric Vehicle (BEV) yang terjual secara wholesale sepanjang tahun 2023 mencapai angka 17.058 unit. 

Jumlah tersebut naik sebesar 65,2% (year-on-year) dari capaian tahun sebelumnya. Hal ini membuktikan jika kehadiran mobil listrik semakin mendapatkan respon positif dari berbagai kalangan masyarakat Indonesia.

Di samping itu, pemerintah juga terus mendorong penggunaan mobil listrik dengan berbagai kebijakannya, mulai dari pemberian insentif, keringanan pajak, atau pembebasan aturan ganjil-genap di Jakarta.

 

Manfaat Mobil Listrik untuk Sehari- Hari

Mobil listrik menjadi pilihan yang semakin populer bagi masyarakat modern saat ini. Salah satu alasannya adalah karena lebih efisien. Berikut adalah sejumlah manfaat yang bisa kita dapatkan dari penggunaan mobil bertenaga listrik ini:

 

1. Lebih Efisien

Seperti sudah kami sebutkan sebelumnya, salah satu alasan orang memilih mobil listrik adalah karena penggunaan energinya lebih efisien. Mobil listrik mampu menghasilkan jarak tempuh lebih jauh dengan konsumsi energi yang lebih rendah.

Hal ini jelas menjadi faktor yang sangat berpengaruh bagi para konsumen secara umum. Terlebih, harga BBM yang kian melambung juga menambah dorongan seseorang untuk beralih ke kendaraan listrik.

 

2. Tidak Menimbulkan Emisi

Manfaat mobil listrik selanjutnya adalah tidak menimbulkan gas emisi atau polusi. Hal ini berbeda dengan kendaraan konvensional yang masih menggunakan bahan bakar fosil sebagai sumber energinya.

Efek gas buang dari mobil-mobil konvensional sendiri sangat merugikan lingkungan dan menjadi salah satu pemicu terjadinya pemanasan global. Setidaknya, penggunaan mobil listrik dapat mengurangi efek kerusakan lingkungan yang kini semakin nyata.

Secara keseluruhan, mobil listrik memberikan solusi yang bersih, ramah lingkungan, dan berkelanjutan untuk transportasi di masa depan. Hal ini secara tidak langsung akan memberi harapan yang baik pada kelangsungan bumi untuk anak cucu kita.

 

3. Tidak Menimbulkan Suara Bising

Satu lagi manfaat mobil listrik adalah tidak menimbulkan suara bising saat menekan pedal gas secara penuh. Hal ini karena di dalamnya tidak ada proses pembakaran seperti pada mobil konvensional.

Jadi, berlalu-lalang menggunakan mobil ini tidak akan mengganggu lingkungan sekitar meskipun di malam hari. Suara yang keluar dari mobil yang menggunakan baterai cenderung lebih tenang dan lembut.

 

4. Teknologi Terbaru dengan Fitur Keren

Mobil listrik tidak hanya ramah terhadap lingkungan dan efisien dalam penggunaan energi saja, tetapi juga menawarkan teknologi terbaru dan fitur canggih yang membuat pengalaman berkendara jadi lebih menyenangkan. 

Fitur-fitur tersebut mulai dari sistem infotainment yang terhubung secara online hingga fitur keselamatan canggih seperti pengereman otomatis dan peringatan tabrakan. Selain itu, mobil-mobil listrik juga lebih terintegrasi dengan smartphone.

Nah, hal yang sama juga bisa kamu temukan pada seri mobil EV dari MG Motor Indonesia berikut ini:

Image: MG 4 EV, New MG ZS EV, MG Maxus 9 EV, New MG ES EV

 

5. Mendapatkan Dukungan dari Pemerintah

Sampai saat ini pemerintah telah mengeluarkan kebijakan yang cukup positif untuk mendorong penggunaan mobil listrik. Hal ini tentu saja akan memberikan keuntungan bagi para penggunanya.

Beberapa dari kebijakan tersebut meliputi subsidi yang membuat harga mobil listrik jadi lebih murah, keringanan pajak, hingga pembebasan sistem ganjil-genap khusus untuk para pengguna mobil listrik.

 

6. Perawatan Lebih Mudah

Mobil listrik tidak menggunakan mesin pembakaran dalam yang memerlukan perawatan rutin seperti penggantian oli dan pelumas. Hal ini akan mengurangi biaya dan juga kerumitan proses perawatannya.

Selain itu, sistem transmisinya juga lebih sederhana jika dibandingkan dengan mobil konvensional. Tanpa gearbox kompleks atau sistem pembakaran internal, mobil listrik memiliki sedikit komponen yang memerlukan perawatan rutin.

Komponen mesin di dalam mobil listrik juga lebih sedikit daripada mesin mobil konvensional. Artinya, hanya sedikit bagian yang dapat mengalami keausan atau kerusakan, sehingga meminimalkan kebutuhan untuk perawatan yang intensif.

 

7. Pengisian Baterai Bisa di Rumah

Jika malas keluar rumah, kamu bisa mengisi baterai mobil listrik hanya dari rumah saja. Cara mengisi baterai mobil listrik di rumah juga cukup mudah karena, terlebih jika komponen pengisiannya sudah terpasang. 

Pengisian ulang di rumah juga memungkinkan pemilik mobil untuk mengisi baterai selama malam hari atau saat mobil sedang tidak digunakan. Hal ini menjadikan proses pengisian daya jadi lebih nyaman dan efisien.

 

Bagaimana Jika Baterai Mobil Habis di Tengah Jalan?

Salah satu ketakutan terbesar dari mereka yang belum berani membeli mobil listrik adalah masalah kehabisan baterai di tengah jalan. Seperti kita tahu, menemukan pom bensin akan lebih mudah daripada stasiun pengecasan mobil listrik.

Meski begitu, sudah banyak produsen mobil listrik yang kini menyediakan layanan bantuan darurat untuk mengatasi baterai mobil habis di tengah perjalanan. Layanan ini biasanya mencakup pengiriman daya tambahan atau penggantian baterai sementara.

Pemberian bantuan daya tersebut biasanya tidak sampai penuh, tetapi memberikan bantuan daya agar mobil bisa sampai ke stasiun pengisian baterai mobil terdekat. Dengan begitu, mobil bisa kembali digunakan.

 

Bagaimana Ketersediaan Spare Part Mobil Listrik di Indonesia?

Saat ini, ketersediaan spare part mobil listrik di Indonesia masih terbatas jika dibandingkan dengan kendaraan konvensional. Meski begitu, ketersediaannya bisa semakin meningkat seiring bertambahnya minat masyarakat akan mobil listrik. 

Apalagi di kota-kota besar seperti Jakarta, Surabaya, hingga Bandung. Beberapa produsen mobil listrik juga telah mulai memperluas jaringan layanan purna jual mereka di Indonesia, termasuk penyediaan suku cadang dan perawatan.

Sejumlah bengkel dan toko suku cadang mobil juga sudah mulai menyediakan spare part khusus untuk mobil listrik, meskipun untuk pilihan dan juga keberagamannya mungkin masih terbatas.

Dengan banyaknya manfaat yang bisa kamu dapat dari penggunaan mobil listrik, tentu tidak ada alasan lagi untuk mengabaikan mobil masa depan ini dalam perburuan mobil baru kamu.

MG Motor Indonesia memiliki berbagai model mobil listrik yang bisa memenuhi kebutuhan harian kamu sehari-hari, lho

Jika penasaran dengan sensasi mengendarai mobil listrik, kami memberikan kamu kesempatan untuk melakukan test drive pada mobil-mobil kami. Tentukan jadwal dan pilih mobilmu di halaman test drive ini, ya!

Baca Juga: Apakah Berbeda? Ini Tips Cara Merawat Mobil Listrik

More News